Kamis, 26 Mei 2011

Arti Teman Bagik

Teman adalah orang yang sangat berarti dalam kehidupanku. Dengan teman, aku bisa bahagia bersama dan yang terpenting bisa menikmati hidup ini bersama-sama. Teman selalu ada buat aku. Selalu memotivasi aku saat aku jatuh, dan mengingatkanku disaat aku salah.

Teman terbaikku adalah teman yang selalu ada disaat aku membutuhkan, selalu ada dalam suka maupun duka. tanpa teman hidup ini sangatlah tak berarti, bagaikan hidup di dalam sebuah ruangan yang gelap gulita dan sempit. Sungguh menakutkan jika tak punya teman.
  
Banyak orang yang mengaggap teman itu adalah rezeki. Dimana kita bisa menanam sebuah kebaikan dan nantinya akan dibalas dengan kebaikan pula. Adapun orang menyalah artikan arti kata tersebut. Beranggapan bahwa teman bisa dimanfaatkan untuk kepentingan pribadi.
Banyak sekali orang yang sering membeda-bedakan antara teman yang satu sama lainnya. Menganggap bahwa orang lain tidak pantas untuk dijadikan teman. Padahal orang tersebut juga belum tentu pantas untuk dijadikan teman. Kita harus beranggapan kalau semua orang yang ada dimuka bumi ini sama, yaitu ciptaan Tuhan.

Terima kasih selalu aku ucapkan untuk teman-temanku yang selalu menemaniku mengisi hari-hariku yang indah dan penuh keceriaan. Dan juga membuat hidupku leih berarti dan berguna. Semoga Teman bisa selalu bersama dan Abadi. Tak akan terpisahkan hingga akhir waktu. You All are My Best Friends. . .